Timnas Gulat Indonesia Latihan di Matras

Jakarta, MINA – Untuk kedua kalinya Tim Nasional (Timnas) Gulat Asian Games Indonesia latihan di matras, latihan diikuti 18 pegulat disertai empat pelatihnya.

“So far so good, kondisi anak-anak baik,” kata Manajer Tim Gulat Indonesia, Gusti Randa, Jumat (17/8).

Ke-18 pegulat nasional kembali mendatangi venue training di lantai 6 JIExpo Kemayoran, tak jauh dari Athlete Village yang ditempati timnas gulat sejak Jumat pagi. Latihan di JIExpo juga sudah dilakukan sehari sebelumnya, Kamis (16/8).

Gusti Randa menyebutkan, latihan masih akan dijalani Sabtu (18/8) pagi. Malam harinya, untuk acara pembukaan, para pegulat yang akan bertanding pada hari pertama kompetisi, Ahad (19/8) tidak diikutkan.

Baca Juga:  Hasil Final Thailand Open 2024, Tuan Rumah Dua Gelar

“Sesuai instruksi dari Chef de Mission (CdM), pak Syafruddin, pegulat yang bertanding hari  Ahad tidak diperkenankan mengikuti acara pembukaan. Lebih baik istirahat agar bisa lebih fresh saat tampil,” ujarnya.

Ada lima kelas yang dipertandingkan di hari pertama kompetisi gulat ini, yakni Eko Roni Syahputra di kelas 57 kg, Ardiansyah Darmansyah di kelas 65 kg, Rizky Darmawan di kelas 74 kg, Fakhriansyah di kelas 86 kg, dan Ronald Lumban Toruan di kelas 97 kg.

“Semuanya di Gaya Bebas putra,” terang Gusti Randa. (R/R09/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Risma Tri Utami

Editor: Admin